Detail Berita

Selopampang – Seluruh perangkat kecamatan Selopampang, Kepala desa, dan Sekdes, serta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan Selopampang (Forkopim Kecamatan), memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-71 dengan bersama melakukan upacara bendera pada hari Rabu (17/8) 2016 di halaman Kantor Kecamatan Selopampang. Camat Selopampang, Agus Megantoro S.Sos,  langsung memimpin jalan nya upacara bendera dengan bertindak sebagai inspektur upacara, sedangkan Wakapolsek Kecamatan Selopampan IPTU. Sutrisno, S.IT dipercaya sebagai perwira upacara pada pagi hari itu. Peserta upacara diikuti oleh anak-anak SD dan para Pegawai Negeri Sipil di Lingkup Kecamatan Selopampang. Turut hadir juga para pensiunan pejuang sebagai tamu kehormatan pada upacara bendera pada pagi hari itu. Upacara diawali dengan acara pembukaan dengan penampilan dari grup drumband anak-anak Madrasah Ibtidaiyah Kacepit yang semakin menambah kemeriahan acara tersebut.

          Tepat pukul 08.00 Upacara bendera memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-71 dimulai. Pengibaran Sang Merah Putih dilakukan oleh Paskibra dari Madrasah Aliyah Darul Mutaqin berlangsung lancar dengan diiringi lagu Kebangsaan Indonesia Raya oleh paduan suara dari SMP N 2 Selopampang, dilanjutkan dengan pembacaan naskah teks Proklamasi Oleh Inspektur Upacara. Dalam Sambuatan Bupati Temanggung yang dibacakan oleh inspektur upacara, menekankan seluruh unsur profesi baik dari kalangan guru, perawat, dokter, pengusaha, aparat keamanan, dan para PNS untuk sama-sama melakukan kerja nyata memberikan sumbangsih sesuai fungsi masing-masing demi kemajuan bangsa Indonesia.

        Seluruh rangkaian acara upacara bendera berlangsung dengan khidmat dan sesuai jadwal, baik petugas maupun peserta upacara menjalankan tugas nya dengan baik. Upacara ditutup dengan laporan komandan upacara kepada inspektur upacara, dilanjutkan dengan acara tambahan yaitu persembahan lagu-lagu nasional dan aneka kreasi seni tari tradisional yang menghibur penonton. “Upacara Bendera HUT Republik Indonesia ke-71 diharapkan mampu menjaga semangat nasionalisme dan cinta tanah air kepada seluruh peserta yang hadir, sehingga NKRI tetap bersatu dan utuh,” ujar Camat Selopamopang menutup rangkaian acara pada pagi hari itu."BNEB"